Sat Narkoba Polres Sumbawa Bersama BNN Gelar Sosialisasi Desa Bersinar

    Sat Narkoba Polres Sumbawa Bersama BNN Gelar Sosialisasi Desa Bersinar

    Sumbawa Barat NTB  - Untuk membentengi masyarakat dengan bahaya Narkoba di wilayah hukumnya, Polres Sumbawa Barat melalui Sat Resnarkoba Polres Sumbawa Barat bekerja sama dan berkolaborasi dengan BNN dan Kesbangpol Kabupaten Sumbawa Barat melaksanakan Sosialisasi Desa Bersinar (Bersih dari Narkoba) di Kantor desa Sekongkang Bawah, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, (02/08/2023).

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap SIK., melalui Kasat Narkoba Polres Sumbawa Barat AKP Muhammad Fatoni SH mengatakan kegiatan sosialisasi tersebut dalam rangka membentuk desa Sekongkan Bawah ini menjadi desa yang bebas dari peredaran narkoba (zero narkoba) sehingga menjadi contoh bagi desa-desa lainnya yang ada di Kecamatan Sekongkang.

    Upaya ini merupakan ikhtiar bersama dengan BNN dan pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat untuk menjadikan Desa-desa bebas atau bersih dari narkoba, oleh karena itu langkah sosialasi merupakan bentuk edukasi kepada masyarakat agar di fahami.

    "Kami bersama BNN kabupaten Sumbawa Barat memaparkan tentang bahaya yang ditimbulkan oleh narkoba baik secara kesehatan maupun dampak bagi pelaku yang mengedar atau mengkonsumsi, "tegasnya.

    Edukasi ini menurutnya harus disampaikan agar masyarakat mengetahui, terutama dari segi Hukum dan penindakan yang akan dilakukan bagi para pelaku pengedar, pemakai atau bandar narkoba.

    Dengan sosialisasi ini, lanjut Kasat, diharapkan masyarakat Desa Sekongkang Bawah mengetahui dan faham tentang bahaya narkoba bagi pemakai maupun pengenar. Oleh karena itu sosialisa ini sebagai upaya pencegahan sehingga Desa Bersinar yang kita upayakan akan terwujud. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kawal Penyaluran BLT-DD, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Peringatan HKGB dan Ketua Bhayangkari Cabang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

    Ikuti Kami